Tuesday, September 27, 2016

Pengenalan Singkat Tentang Sistem dan Teknologi Informasi II



Hai semuanya, ^_^
Pada postingan saya kali ini, saya akan membahas beberapa hal yang masih berkaitan dengan Sistem dan Teknologi Informasi.
Sebelumnya, saya akan membahas tentang apa itu Proses. Proses adalah Transformasi (harus mengubah sesuatu), atau perubahan suatu bentuk ke bentuk lainnya. Transformasi dalam Sistem informasi adalah suatu sistem yang menerima sumber data sebagai input dan memprosesnya menjadi produk informasi sebagai outputnya.
KOMPONEN SISTEM INFORMASI :
  1. Manusia, hardware, software, data dan jaringan merupakan 5 unsur dasar sistem informasi (seperti yang sudah saya bahas dalam postingan sebelumnya).
  2. Sumber daya manusia meliputi pengguna akhir dan spesialis; sumber daya hardware meliputi mesin (laptop) dan media (dokumen, grafik); sumber daya software meliputi program dan procedure; sumber data meliputi data dan database.
Sumber daya data adalah data yang ditransformasikan oleh kegiatan proses informasi menjadi berbagai macam produk informasi untuk pengguna akhir. Aktivitas pemrosesan informasi meliputi input, pemrosesan, output, penyimpanan (storage), dan kegiatan pengendalian (control).
Control itu lebih seperti bahasa query. Contoh ketika ingin menampilkan hanya nama 1 orang akan memerlukan control dalam bentuk query sehingga yang ditampilkan informasi yang diperlukan.
Output dari produk informasi menjadi bernilai dan berguna tergantung pada atribut kualitas dari informasi.
Dimensi output terbagi atas : 
  • Dimensi waktu 
  • Dimensi isi 
  • Dimensi bentuk
Blackbox adalah pengujian apakah aplikasi tersebut memiliki bug program. Error berarti aplikasi tersebut gagal dan tidak dapat dijalankan.
DIMENSI WAKTU
·         Timelines, informasi harus tersedia saat diperlukan.
·         Currency, informasi harus di up-to-date apabila disediakan (harus terbaru).
·         Frequency, informasi harus tersedia sesering diperlukan.
·         Time periods, informasi dapat menyajikan data tentang waktu lampau, sekarang, dan mendatang.

DIMENSI ISI
·         Accuracy, informasi harus bebas dari kesalahan.
·         Completeness, semua informasi yang disediakan harus lengkap.
·         Relevance, informasi harus berhubungan dengan informasi yang diperlukan oleh penerima informasi spesifik.
·         Conciceness, hanya informasi yang diperlukan tersedia.
·         Scope, informasi dapat memiliki ruang lingkup luas maupun sempit, external maupun internal focus.
·         Performance, informasi harus menyajikan kinerja untuk mengukur aktivitas yang diselesaikan, kemajuan yang dicapai dan akumulasi sumber daya.

DIMENSI BENTUK
·         Clarity, informasi dapat disediakan dalam suatu bentuk yang dapat dengan mudah dimengerti.
·         Detail, informasi dapat disediakan dalam detail maupun iktisar.
·         Order, informasi dapat disediakan dalam sequence yang ditentukan terlebih dahulu.
·         Presentation, informasi dapat dipresentasikan dalam bentuk narasi, numerik, grafik, dan bentuk lainnya.
·         Media, informasi dapat disediakan dalam bentuk printed form, video display, dan media lainnya.

Sekian postingan saya pada kali ini, terima kasih sudah membaca ya,
Nantikan postingan saya yang selanjutnya yaa, ^_^

Sunday, September 18, 2016

Pengenalan Singkat Tentang Sistem dan Teknologi Informasi

Tags #TI #Informatika #Untan #Sistem #SistemdanTekonologiInformasi

Hai semuanya, ^_^
Dalam postingan saya hari ini, saya akan membagikan beberapa hal yang saya ketahui tentang Sistem dan Teknologi Informasi.

 
Kerangka Kerja Manajerial End User


Sistem merupakan sekumpulan komponen yang saling bekerjasama yang bertujuan untuk mencapai sesuatu. Dalam sebuah sistem, terdapat komponen-komponen penyusun di dalamnya. Komponen dalam istilah informatika yang dimaksud adalah hardware, sofftware, dan brainware.
Sistem informasi diorganisasi dengan menggabungkan manusia, hardware, software, jaringan komunikasi, dan sumber-sumber data yang berfungsi untuk menggumpulkan, mengolah, dan menyebarkan informasi ke semua bagian organisasi. Dalam hal ini memiliki arti bahwa semua bagian-bagian yang berada di dalam organisasi tersebut menerima dan mengetahui apa yang diinformasikan sesuai apa yang telah diolah.
Sekarang, saya akan membahas Sistem Informasi dari perspektif End User, yaitu dari perspektif perusahaan.
Dari perspektif perusahaan yaitu :

1.  Fungsi pokok bidang bisnis yang sangat penting bagi kesuksesan bisnis sebagaimana fungsi-fungsi lain seperti akuntansi, keuangan, manajemen operasi, pemasaran, dan manajemen sumber daya manusia.
2. Bagian pokok dari sumber daya perusahaan dan penting bagi kesuksesan bisnis, sehingga dapat mengarahkan manajemen sumber daya utama untuk menjawab tantangan.
3. Sebuah faktor penting yang mempengaruhi efisiensi operasi, produktivitas & moral karyawan, dan pelayanan pelanggan dan kepuasan pelanggan.
4. Sumber informasi utama dan mendukung kebutuhan untuk pengambilan keputusan promosi secara efektif.
5. Komposisi penting dalam mengembangkan produk dan service yang memberikan keunggulan strategi bagi perusahaan di dalam global market place.
6. kesempatan karir bagi jutaan manusia yang vital, dinamis, dan menantang.

Nah, itu yang saya bahas dari perspektif end user perusahaan. Setelah itu, saya akan membahas bagian yang lebih detail, yaitu sistem.

Pengertian sistem secara sederhana dapat didefinisikan sebagai sekelompok elemen yang saling berhubungan dan saling berinteraksi secara langsung yang memiliki tujuan bersama. Tentunya dalam sebuah sistem memiliki komponen-komponen penting di dalamnya, yaitu sebagai berikut.

Komponen Sebuah Sistem
1. Input elemen yang diperoleh dan digunakan yang akan dimasukan dalam proses, yang akan diproses misalnya barang mentah, energi, data, dan usaha manusia yang akan dimasukan dalam proses.
2. Proses adalah proses pengubahan atau transformasi dari input menjadi outut, misalnya proses pabrikasi, proses pernafasan manusia, dan kalkulasi matematis.
3. Output transfer dari elemen yang telah diproduksi oleh transformasi proses menjadii tujuan dari produk misalnya produk, jasa, dan informasi, manajemen yang akan disampaikan kepada para pengguna (user)
4. Feedback adalah data tentang kinerja dari sebuah sistem. Sebagai masalah data tentang kinerja penjualan adalah feedback untuk manajer penjualan.
5. Control meliputi monitoring dan evaluasi feedback untuk menentukan jalan sebuah sistem bergerak menuju kelebihan dan kekurangan dari sebuah produk yang telah dijalankan.

Selain dari komponen-komponen dalam sebuah sistem,sistem juga memiliki karakter-karakter lainnya dari sistem itu tersendiri, yaitu sebagain berikut.

1. Sub sistem sistem merupakan komponen yang lebih besar, di mana sistem yang lebih besar adalah lingkungannya. Jadi, bisa dibilang sub sistem merupakan bagian terkecil dari sebuah sistem, dan sub sistem merupakan penyusun sebuah sistem.
2. Boundary sebuah sistem dipisahkan  dari lingkungan dan sistem-sistem yang lain oleh sistem boundarynya, atau dengan kata lain, sistem boundary ini merupakan pembatas dari sebuah sistem yang memungkinkan sistem tersebut tidak keluar dari ruang lingkupnya.
3. Interface beberapa sistem merupakan bagian dari lingkungan yang sama. Beberapa dari sistem tersebut terhubung dengan sistem lainnya, alat penghubung ini disebut interface. Contohnya seperti dokumen, barang, hardware, dan sebagainya.

Mungkin cuma ini yang bisa saya sampaikan tentang Sistem dan Teknologi Informasi, kalau ada kesalahan tentang artikel yang saya tulis, mohon komentar untuk perbaikannya ya, ^_^.

Sampai ketemu di postingan saya yang selanjutnya ya, ^_^.

Wednesday, September 7, 2016

Lirik Lagu LiSA - Brave Freak Out

#Music #LiSA #Japanese #BraveFreakOut #Single
Hello semuanya,^_^

Sudah lama sekali ya saya tidak posting, hehehehe.
Dalam postingan saya kali ini, saya akan membagikan lirik lagu dari penyanyi asal Jepang, yaitu "LiSA" ^_^
Kali ini saya memposting teks Romajinya, selamat membaca minna, ^_^


LiSA - Brave Freak Out

Let me think mata hitotsu unknown face
Nari yama nakute nanka biorhythm kurutte ku
On the way susumu shikanai no wa wakatteru yo
Sashi sematta shousou kan zatsuon wa damattete!

My judgement ni setsumei wa iranai
Kare no seigi nante mou [I don't know!]
Zenbu shut out it's my turn
Joushiki mo seiron mo kankei nashi!!!

Come on brave freak out
Sakebi dasu shinpaku suu shinkuro shite
Boku no kakushin ni machigai nante nai nda yo

Hora brave freak out ima tachimukatte ike
Zenbu zero ni natte shimau, ending wa yurusanai
Mamoritai mono dake mamoritai no ga wagamama nante
Iwase wa shinai sekai wo teki ni shite mo

What a shame yasuragi sae ubatta frequency
Kachi kijun wa shoumetsu shite kaitou, rei mo bara bara
All the same susumu shika nai no wa wakatteru yo
Aragaenai shousou kan zatsuon wo rewrite shite

Too bad sick mo konosai ari ni shite
Doku wo motte doku wo utsu [shooting out]
Hesitation issou shite
Shinnen no danggan wo souten chuu!!!

Come on brave freak out
Kowarenai shinjitsu wo sagasu nda
Boku no ketsudan wo kono sekai ga matteru

Hora brave freak out mada tachi mukatte ike
Marude fair janai nante ii wake wa imi ga nai
Mamoritai mono wa sou kotoba ja tsutaerannai ndakedo
Boku ni wa hitsuyou nan datte wakatte yo

Ten to sen wo yurasu distraction
Sute saritai nante sa
Amaeteru tte shitteru yo dakara nan ga atte mo
Sentakushi wa hitotsu dake!

Come on brave freak out
Kamisama ni boku wo tasukenai de
Kono kakushin ni utsukushi sa wa iranai yo

Come on brave freak out
Sakebi dasu shinpaku suu shinkuro shite
Boku no kakushin ni machigai nante nai nda yo

Hora brave freak out ima tachi mukatte ike
Zenbu zero ni natte shimau, ending wa yurusanai
Mamoritai mono dake mamoritai no ga wagamama nante
Iwase wa shinai tte chikau brave freak out!

Susumu shikanai sekai wo
Teki ni shite mo

That's right nee shinjiteru yo
Saa ikou ka?



Terima kasih sudah berkunjung ya, nantikan postingan saya yang selanjutnya, ^_^
bye bye, ^_^